Sulut  

Steven Kandouw ‘JOKER CARI PAR’

Avatar photo

Siapa Pun Wakilnya Kans Menang Besar.

MANADO, NYIURNEWS.COM – Steven Kandouw bak primadona di Pemilihan Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) 2024.

Mengantongi rekomendasi DPP PDIP, hingga kini baru Steven Kandouw
yang memastikan diri bisa bertarung di
pilgub.

Sejumlah partai politik (parpol) besar di Sulut menawarkan diri berkoalisi dengan menyodorkan kader untuk bisa berpasangan dengan Steven Kandouw (SK).

Saat ini, ada tiga figur dari internal partai hingga eksternal yang santer dirumorkan berpasangan dengan Steven Kandouw.

Nama pertama yakni Rita Maya Tamuntuan (RMT). Istri Gubernur Olly
Dondokambey dinilai sangat layak mendampingi Kandouw.

“Peluang SK-RMT untuk berpasangan di pilgub sangat mungkin. Karena PDIP satu-satunya partai yang bisa mengusung calon sendiri,” ujar Pengamat Politik dan Pemerintahan Sulut, Ventje Rumambi.

Sementara di internal partai ada nama Michaela E. Paruntu (MEP) yang merupakan srikandi Golkar.

Serta Yulianus Selvanus Komaling
(YSK) yang dikabarkan telah menyegel rekomendasi dari Partai Gerindra untuk bertarung di Pilgub Sulut.

“Sejumlah parpol berbondong-bondong menawarkan kadernya untuk mendampingi SK menjadi bukti bahwa Steven Kandouw paling besar peluang menang di pilgub. Baik itu SK-RMT, SK-YSK atau pun SK-MEP,” papar tokoh
masyarakat Sulut, Ventje Rumambi.

Dia mengungkapkan, SK memiliki semua modal untuk menang. Baik itu kekuatan modal sosial dan modal Politik sangat mumpuni.

Termasuk latar belakang keluarga utuh tidak banyak gosip, istri dan anak-anak sangat solid.

“Komitmen SK membina keluarga teladan selalu menjadi inspirasi rakyat Sulut sehingga dukungan dari arus
bawah mengalir deras,” kata Rumambi.

Menurut dia, jika nantinya YSK dengan gerbong Gerindra gabung bersama PDIP, bisa saja Pilgub Sulut lawan kotak kosong.

Pasalnya , kekuatan PDIP-GERINDRA full power. Memaksakan maju dan berhadap-hadapan, kekuatan “Avenger” politik SK bersama PDIP mustahil untuk tertandingi.

“Steven Kandouw sebagai penerus Olly Dondokambey memimpin Sulut tinggal
menunggu waktu,” tandas Rumambi.

Sekadar diketahui, Wakil Gubernur Steven Kandouw telah malang-melintang di dunia perpolitikan Sulut.

Alumni UI yang memiliki spesialisasi khusus dalam pembangunan masyarakat dan pembangunan legacy pemerintahan, selain di bidang pemerintahan juga aktif di organisasi GMIM.

Pnt Steven Kandouw menjabat Wakil Ketua Sinode GMIM. Di bidang olahraga, saat ini SK menjabat sebagai Ketua
Umum KONI Sulut. (*Om Lole)