MANADO, NYIURNEWS.COM – PDIP menjadi partai yang paling siap menghadapi pemilihan gubernur (pilgub) Sulut 2024.
Di saat sejumlah partai politik lain masih sibuk melakukan survei untuk memilih figur yang akan dicalonkan, PDIP mantap menunjuk Wakil Gubernur Steven Kandouw menjadi suksesor Olly Dondokambey.
Bukan itu saja, di saat sejumlah bakal calon gubernur sibuk cari par alias lobi-lobi pendamping dengan alih-alih menjajaki koalisi, pasangan Steven Kandouw tinggal menunggu waktu untuk diumumkan.
Pasalnya, pendamping yang akan dipilih PDIP untuk berpasangan dengan Steven Kandouw tinggal menunggu hasil survei yang sementara berjalan.
Diketahui, calon lainnya seperti Elly Lasut maupun Victor Mailangkay juga tengah berburu pendamping.
Pengamat politik Taufik Tumbelaka memperingatkan parpol untuk tidak sekedar mengejar elektabilitas dalam memburu pasangan untuk dimajukan di Pilkada.
“Karena jika demikian akan terjadi “kawin paksa” politik,” kata dia Senin (20/5/2024).