MANADO, NYIURNEWS.COM – Gubernur Sulut Prof. Dr (HC) Olly Dondokambey, hadir dalam pengukuhan dan serah terima jabatan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulut Gorontalo Maluku utara (Sulutgomalut), dari Winter Marbun kepada Robert Sianipar, di Aula Mapalus, Kantor Gubernur, Kamis, (13/06/2024).
Dalam sambutan Gubernur Olly menyampaikan, rasa bangga dapat hadir dalam acara yang disebutnya jadi momentum kemajuan OJK Sulutgomalut.
Dia menyampaikan terima kasih kepada pejabat lama, Winter Marbun atas pengabdian serta kerja sama dalam tugas pengawasan bidang perbankan di Sulut.
“Pengawasan OJK berjalan dengan baik, dan ekonomi Sulawesi Utara bertumbuh,” tuturnya.
Menurut Gubernur Olly, peran aparat keamanan dan semua pihak menjaga Sulawesi Utara tetap kondusif sehingga berdampak pada iklim investasi yang semakin berkembang.
Selain itu Gubernur Olly menyambut baik kehadiran Kepala OJK Sulutgomalut yang baru dan berharap dapat terus menjalin kerja sama dengan Pemerintah.
“Selamat datang di Bumi Nyiur Melambai. Semoga apa yang kita kerjakan selama ini Pemerintah dan OJK bisa berjalan dengan baik,” jelas Gubernur Olly.
Perlu diketahui, pada kesempatan tersebut Kepala OJK Sulutgomalut, Robert Sianipar menyatakan pihaknya siap bekerja sama dengan semua pihak terkait untuk mendorong pertumbuhan ekonomi (PE) di Nyiur melambai. (*)